Teks Eksplanasi Sosial Singkat Dan Strukturnya

materidancontoh – Para pebaca semuanya simaklah contoh singkat dari teks eksplanasi sosial dan strukturnya sebagai referensi untuk mengerjakan tugas Bahasa Indonesia. Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan simak langsung contohnya dibawah ini.

Contoh Teks Eksplanasi Sosial Singkat Dan Strukturnya
Contoh Teks Eksplanasi Sosial
Pemulung
Pernyataan Umum :
Pemulung adalah fenomena sosial berupa sekelompok komunitas yang memungut barang-barang bekas atau sampah tertentu untuk proses daur ulang. Pekerjaan pemulung sering dianggap memiliki konotasi negatif.

Urutan Sebab Akibat :
Beberapa sebab munculnya pemulung adalah tidak ada pilihan lain untuk mendapatkan nafkah, karena mereka rata-rata adalah golongan orang-orang berpendidikan rendah, tidak mempunyai keterampilan, serta tidak mempunyai modal. Selain itu, ada petani yang beralih profesi menjadi pemulung karena menunggu masa  tanam panen. Ada pula yang terpengaruh dari kerabat yang sudah lebih dulu memulung dan mendapatkan hasil yang cukup.

Belakangan ini jumlah anak-anak yang menjadi pemulung semakin meningkat. Hal ini disebabkan karena kemiskinan orang tua sebagai buntut dari kondisi perekonomian yang tidak stabil.Anak-anak terpaksa mengikuti jejak orang tuanya yang seharusnya waktu mereka digunakan untuk menikmati pendidikan di bangku sekolah. Anak-anak menjadi korban kemiskinan dan mewakili kemiskinan orang tuanya. Dalam posisi ini tidak ada opsi jangka pendek lainnya kecuali menjadikan anak-anak sebagai pemulung.

Karena berbagai alasan sosial, pemulung menjadi suatu komunitas yang terabaikan. Pemulung cenderung memiliki sikap yang kurang perhatian terhadap dirinya sendiri, karena hidup mereka bisa dibilang keras, sehingga mereka tidak memiliki waktu untuk diri sendiri. Bahkan lebih daripada itu, ketidakmampuan mereka untuk bersosialisasi atau mengembangkan diri menjadi beban besar yang turut menyumbang dalam kesenjangan sosial.

Keberadaan pemulung, bagaimanapun,  dapat berakibat positif dan negatif. Akibat positifnya adalah menjadi peluang usaha, kemudahan untuk mengangkut sampah daur ulang, serta menjadi sumber penghasilan ketimbang menganggur. Sedangkan dampak negatifnya yaitu resiko terpapar dan penularan penyakit, ketakutan dan ketidaknyamanan masyarakat, meningkatnya jumlah penduduk miskin, serta semakin rendahnya kualitas SDM karena tidakada keinginan untuk memperbaiki hidup ke arah yang lebih baik.

Interpretasi :
Dari seluruh uraian diatas, dapat dikatakan bahwa menjadi pemulung merupakan pilihan terakhir bagi masyarakat yang tidak memiliki pekerjaan, namun masyarakat telah menciptakan stigma bahwa pemulung adalah pekerjaan yang kotor dan hina.Maka dari itu, sebaiknya pemerintah ikut andil dalam meningkatkan dan memberikan lapangan pekerjaan serta pembinaan  kepada masyarakat kalangan bawah seperti pemulung agar mereka mendapatkan sumber penghidupan yang layak.

Itulah satu contoh dari teks eksplanasi sosial yang teman-teman dapat gunakan untuk mengerjakan tugas bahasa indonesia.

Teks Eksplanasi Sosial Singkat Dan Strukturnya Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown